Selasa, 29 Desember 2015

Pantai Batu Bedaun ( Sungailiat )

Pantai Batu Bedaun Terletak di kampung Bukit Kuala, Kelurahan Sinar Jaya, Kecamatan Sungailiat Kabupaten Bangka. Pantai bisa dikatakan cukup unik, bersebelahan dengan Pantai Parai Tenggiri. Pantai Batu Bedaun Diberi nama ini, konon katanya nama itu diberikan karena di tengah-tengah pantainya ada pulau kecil yang hanya terdiri batu batu besar dan ada sebatang pohon yang tumbuh di tengah-tengahnya. Ini memang terlihat unik. Dan sampai saat ini, cerita itu dipercaya sebagai asal muasal pemberian nama Batu Bedaun untuk pantai ini.

Pantai Batu Bedaun merupakan pantai dengan air laut yang berwarna biru jernih dan keunikan dari pantai batu bedaun ini adanya pohon yang tumbuh diatas bebatuan.

Untuk dapat mencapai Pantai Batu Bedaun dapat ditempuh dengan menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat dari kota Toboali dengan jarak kurang lebih 135 km.

Pantai ini sering didatangi para anak muda Bangka sekedar berkumpul ataupun berpacaran. Yah,kenapa nggak pantai ini tergolong pantai yang sepi dan sangat diminati para anak muda loh.Selain suasana yang sepi,pantai ini juga menyajikan kualitas suara ombak yang indah.Jika anda berminat silakan coba datang ketempat yang bisa mengilangkan stress dan membangkitkan kedamaian di dalam diri kita.

Adapun oleh-oleh yang dapat di bawa pulang adalah berikut :

Lempah kuning adalah masakan khas dari Pulau Bangka. Bahan dasar makanan ini adalah ikan laut dan diberi bermacam bumbu dapur seperti kunyit, bawang merah dan putih serta lebngkuas dan terasi atau belacan yang khas dari daerah Bangka.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar